AMANAHSULTRA.ID : KENDARI – Bocah berusia 2 tahun yang sempat hilang di seputaran Kendari Beach, Kota Kendari, Sulawesi Tenggara l, akhirnya ditemukan.
Dimana sebelumnya informasi ini ramai diposting disejumlah Media Sosial (Medsos), Sabtu (27/3/2021).
Berdasarkan informasi yang dihimpun Amanahsultra.id, Bocah malang ini ditemukan dalam kondisi sudah tidak bernyawa.
Dalam video berdurasi 30 detik yang diterima media ini, bocah itu tergeletak diseputaran teluk Kendari oleh warga yang menemukannya, Minggu (28/3/2021)
Bahkan postingan yang beredar di Medsos Facebook postingan inipun menjadi perbincangan hangat.
Seperti akun Facebook milik Yulia Setiawan. Postingannya ini telah mendapat 607 like dan 756 Komentar.
“Ya Allah nak, turut berduka untuk keluarga yabg ditinggalkan, semoga diberi ketabahan, “komen Nurul Humairoh di postingan Yulia Setiawan
Sementara itu komentar lainnya datang dari Rachma Moha.
“Ini pelajaran untuk kita semua, kalau bawa anak-anak apalagi masih usia begitu diperhatikan betul kasian anaknya kita. Saya pernah alami juga dia terlepas anakku waktu pameran di MTQ. Bisa dibilang kelalaian orang tua sendiri. Semoga keluarga yang ditinggalkan diberi ketabahan, “tulisnya
Tak hanya Rachma Moha, warga net lainnya juga ikut nimbrung dipostingan Yulia Setiawan.
“Sebagian menyalahkan org tuanya. Kan kasian, mana ada orang tua yang mau anaknya celaka. Yang namanya musibah baik dalam keadaan apapun kalau Allah sudah berkehendak maka akan tetap terjadi dimanapun dan kapan pun itu. Anak udah meninggal masih juga mau salahin org tua nya kan kasian, “komen Adelia Razak
Tak hanya mereka bertiga saja, hampir semua warga net yang koment di postingan Yulia Setiawan, mengucap turut berduka cita atas meninggalnya bocah tersebut.
Hingga berita ini dinaikkan belum ada keterangan lebih lanjut dari pihak kepolisian terkait penyebab meninggalnya bocah malang ini.
Penulis : Oca