AMANAHSULTRA.COM : JAKARTA – Ruko 4 lantai di Jalan Letjen Katamso, Slipi, Jakarta Barat (Jakbar) roboh sekitar pukul 09.10 WIB, Senin (6/1/2020).
Akibatnya akses jalan diwilayah tersebut sempat lumpuh akibat robohnya ruko tersebut.
Petugas Basarnas dan Damkar DKI Jakarta juga masih terus mencari korban yang masih terjebak di dalam bangunan itu. Sebanyak tiga korban berhasil dievakuasi.
Direktur Operasional Basarnas, Budi Purnama, menjelaskan, korban di evakuasi secara mandiri. Ketiganya mengalami luka-luka. Sementara 5 orang lainnya dievakuasi oleh petugas.
“Iya yang terdampak 11, yang di dalam gedung 8, “ucap Budi
Dimana tiga orang ini merupakan korban terdampak di luar gedung yang ambruk. 3 orang tersebut merupakan pengemudi ojek online dan dua di antaranya lanjut usia.
Tidak hanya menelan korban, ambruknya gedung berlaintai 4 tersebut juga menimpa kurang lebih 7 sepeda motor.
Sebelumnya, Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Yusri Yunus mengatakan, menurut saksi gedung itu sudah miring sejak 2 tahun lalu, gedung roboh secara berentetan mulai dari lantai 3 ke lantai 1.
Untuk diketahui hingga berita ini dinaikkan belum diketahui pasti penyebab ambruknya ruko ritel tersebut.
Laporan : Sanjas
Editor : Ifal Chandra