AMANAHSULTRA.COM : KONSEL – Pasca dikabarkan tenggelam di sungai Roraya, Kabupaten Konawe Selatan (Konsel), Sulawesi Tenggara (Sultra), Tono korban (55) akhirnya berhasil ditemukan pihak Tim Rescue Kantor Basarnas Kendari dan tim gabungan dalam kondisi sudah meninggal dunia, Minggu (12/5/2019) sekitar pukul 15.45 Wita.
Hal tersebut diterangkan langsung oleh Kepala Kantor Basarnas Kendari, Djunaidi melalui Humas Basarnas Kendari, Wahyudi dalam siaran persnya yang diterima AmanahSultra.com.
“Jadi jenazah korban ditemukan kurang lebih 10 meter dari lokasi korban terakhir kali terlihat dan kita langsung dievakuasi, “ungkapnya
Setelah berhasil ditemukan, Lanjut Wahyudi, pihaknya pun langsung menyerahkan jenazah korban ke pihak keluarganya.
“Setelah itu jenazah korban kami langsung serahterimakan kepada keluarga dirumah duka untuk di makamkan, “paparnya
Dengan berhasil ditemukan, pencarian terhadap korban yang dilaporkan tenggelam di Sungai Roraya, Kabupaten Konsel, Sultra akhirnya dinyatakan selesai dan ditutup.
Sebelumnya kasus ini bermula pada Jumat (10/5/2019). Dimana saat itu, pada pukul 10.30 Wita pihak Basarnas Kendari menerima laporan kejadiannya dari Kepala Desa Roraya bapak Zulfian, dalam informasinya pria paruh baya yang diketahui bernama Tono (55) dikabarkan tenggelam pada pukul 08.00 Wita.
Untuk diketahui, adapun unsur yang terlibat dalam proses pencarian dan evakuasi terhadap korban yakni, Polres Konsel, Polsek Roraya, Babinsa dan Masyarakat setempat.
Laporan : Ocha
Editor : Ifal Chandra