AMANAHSULTRA.COM : KONSEL – Perhelatan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) di Kabupaten Konawe Selatan tidak lama lagi bakal di gelar di 2020 mendatang.
Para bakal calon Bupati dan Wakil Bupati pun mulai bermunculan. Hal tersebut dapat terlihat dari banyaknya baliho-baliho atau spanduk yang terpasang bertebaran di berbagai ruas jalan di Kabupaten Konawe Selatan.
Beberapa figur bakal calon Bupati atau bakal calon Wakil Bupati yang akan maju pada Pilkada mendatang mulai memperkenalkan dirinya di masyarakat.
Tak terkecuali, Ketua DPC PDI-P Kabupaten Konsel, Senawan Silondae, yang juga siap bertarung di pilkada ini.
“Jadi sebagai bakal calon yang siap akan maju di Pilkada nanti, persiapan – persiapan itu sudah kami lakukan. Diantaranya dengan memasang baliho, melakukan pendaftaran pada penjaringan partai dan berkomunikasi dengan beberapa partai serta calon lainnya, “ungkapnya saat ditemui diruang kerjanya, Selasa (26/11/2019).
Wakil Ketua II DPRD Konsel ini juga mengatakan bahwa, tujuannya ikut maju pada Pilkada kali ini karena adanya dorongan dari konstituen untuk maju, begitu juga dengan keluarga yang mensupport dirinya untuk ambil bagian pada Pilkada 2020. Bahkan dari DPP siap untuk memfasilitasi pencalonannya.
“Saya maju di Pilkada kali ini karena adanya dorongan dari konstituen, termasuk keluarga juga mendukung. Tujuan saya maju ini untuk ikut membangun Kabupaten Konsel, khususnya pada Sumber Daya Manusianya. Dengan pembenahan akhlak dan karakter, agar SDM kita dapat menjadi berkualitas dan maju, “jelas Senawan.
Terkait posisinya nanti apakah akan maju sebagai calon Bupati atau calon Wakil Bupati, Senawan masih menunggu hasil dari survey di masyarakat serta rekomendasi dari partai.
Namun partai telah memberikan sinyal kepadanya yang selaku ketua DPC untuk menentukan pilihan sebagai Bupati atau Wakil Bupati.
“Kalau partai telah memberikan pilihan kepada saya selaku Ketua DPC untuk menentukan sebagai calon Bupati atau Wakil, tapi tentunya sambil melihat juga dari hasil survey di masyarakat. Jika maju sebagai Bupati, tentu saya sudah punya pilihan siapa yang menjadi pendamping, begitupun jika saya maju sebagai Wakil tentu saya melihat siapa calon yang pas untuk di dampingi, “paparnya
Laporan : Agus Muhaimin
Editor : Ifal Chandra