AMANAHSULTRA.COM : KENDARI – Setelah keindahan bawah laut Pulau Wakatobi yang sudah mendunia, beberapa destinasi wisata di 14 Kabupaten Kota yang ada di Sulawesi Tenggara (Sultra) rupanya jadi primadona bagi para wisatawan yang berkunjung di Bumi Anoa ini.

Dimana saat ini, Provinsi Sultra terus membenahi peningkatan di sektor Pariwisata. Bahkan dari waktu ke waktu Pemprov Sultra melalui Dinas Pariwisata juga terus melakukan langkah-langkah kongkrit dalam membangun peningkatan ekonomi dari berbagai sisi, salah satunya pengembangan pariwisata.
” Jadi, andalan Sulawesi Tenggara adalah destinasi bahari. Destinasi bahari itu bukan hanya di Wakatobi tetapi ad di 14 Kabupaten Kota yang ada di Sulawesi Tenggara, “ungkap Kadis Pariwisata Sultra, Syahruddin Nurdin saat di temui di temui AmahSultra.com,Senin (06/05/2019)
Dijelaskan Syahruddin bahwa, Destinasi Wakatobi merupakan salah satu andalan dari tempat wisata yang sudah mendunia. Namun menurut Kadis Pariwisata Sultra ini, masih terdapat lokasi wisata alam dan sejarah lainnya yang tersebar di tiap Kabupaten di Provinsi Sultra.
” Salah satunya di Kabupaten Muna,disana itu terdapat layang-layang yang berumur ribuan Tahun dan sudah dibuktikan di dalam Gua Liongkoburi. Karena setelah dilakukan penelitian layang-layang itu benar berumur ribuan tahun,” ucapnya
Untuk diketahui, Provinsi Sulawesi Tenggara memiliki banyak potensi wisata menarik yang patut untuk dikunjungi. Dari banyak potensi pariwisata yang ada di Sultra, menyimpan sejuta keindahan yang sarat akan budaya dan sejarah dan menyimpan pesona keindahan alam, peradaban budaya dan sejarah.
Berikut beberapa destinasi Pariwisata di Sulawesi Tenggara :
1. Pulau Muna (Kabupaten Muna)
2. Pulau Labengki (Kabupaten Konawe Utara)
3. Pantai Nambo (Kota Kendari)
4. Pantai Liwutongkidi (Kabupaten Buton)
5. Air Terjun Samparona (Kabupaten Baubau)
6. Air Terjun Tumburano (Kabupaten Konawe)
7. Air Terjun Moramo (Kabupaten Konawe Selatan)
8. Danau Biru (Kabupaten Kolaka Utara)
9. Sungai Tamborasi (Kabupaten Kolaka)
10. Permandian Air Panas Wawolesea (Kabupaten Konawe Utara)
11. Taman Laut Wakatobi (Kabupaten Wakatobi)
12. Benteng Keraton Buton (Kabupaten Buton)
13. Pantai Meleura (Kabupaten Muna)
14. Tanjung Labora (Kabupaten Muna)
15. Wisata Sejarah Layang-Layang (Kabupaten Muna)
16. Pulau Bokori (Kabupaten Konawe)
Laporan : Yusuf
Editor : Ifal Chandra