AMANAHSULTRA.ID : KENDARI – Bocah dua tahun bernama Arul warga Jalan Waeha, Kelurahan Anggoeya, Kecamatan Poasia, Kota Kendari akhirnya berhasil ditemukan.
Dimana sebelumnya Arul sempat dikabarkan hanyut disaluran irigasi sekitar bundaran Adi Bahasa kota Kendari, Kamis (22/4/2021) sekitar pukul 13.25 WITA.
Namun sayang usai dilakukan pencarian selama berjam-jam oleh Tim gabungan SAR, Arul ditemukan sudah tidak bernyawa (Meninggal Dunia).
Hal ini diterangkan oleh Kepala Basarnas Kendari, Aris Sofingi melalui Humasnya Wahyudi dalam siaran pers yang diterima Amanahsultra.id, Jumat (23/4/2021) sekitar pukul 04.19 WITA.
“Pada pukul 01.30 WITA korban telah ditemukan oleh pihak keluarga dalam keadaan Meninggal dunia sekitar 400 meter arah utara dari lokasi kejadian, “ungkapnya
Usai ditemukan lanjut Wahyudi, korban langsung dievakuasi ke rumahnya untuk segera dikebumikan.
“Selanjutnya korban dievakuasi ke rumah duka, “ucapnya
Untuk diketahui, kronologis kejadian ini bermula pada pukul 13.25 WITA korban (Arul_red) yang hendak menyebrangi saluran irigasi lepas dari pantauan orang tuanya.
Setelah berapa seoang kemudian Arul (Korban) pun terjatuh dan hanyut terbawa arus di saluran irigasi tersebut.
Adapun pihak-pihak yang turut melakukan pencarian terhadap korban yakni melibatkan
Tim Rescue Basarnas Kendari, Polsek Baruga, Masyarakat sekitar dan Keluarga korban.
Penulis : Oca