AMANAHSULTRA.COM : KENDARI, – Artis jebolan pencarian bakat menyanyi Rising Star Indonesia Andmesh Kamaleng, dijadwalkan bakal tampil menghibur pengunjung D’liquid Night Club Calro Hotel Kendari pada Oktober mendatang.
Penyanyi yang populer dengan lagu single ke 3 ‘Hanya Rindu’ ini setelah lagu Cinta Luar Biasa & Jangan Rubah Takdirku, akan menguncang panggung D’liquid, tepatnya pada 10 Oktober 2019.
Marketing Communication Hotel Claro Kendari, Richy Priyo Sunarno, menyampaikan, pihaknya sengaja menghadirkan Andmesh untuk menghibur pengunjung D’liquid yang sebagian besar berasal dari para kawula muda.
“Saya yakin, Andmesh bakal menampilkan performance yang menghasilkan sensasi romantis di D’Liquid nanti, “ucap Richy, Rabu (25/09/2019).
Persembahan konser ini kata Richy, bukan hanya Andmesh saja. Namun, talent D’liquid juga akan turut ikut memberikan performance terlebih dahulu.
“Kami punya punya talent seperti Ozone Band, 3D Dancer, Dj Vero, Dj Amie Carol,Dj Ichal Beatraxer, L-Party Crew, The Clabar’s Show dan ada juga performance dari Monster Alien, “tuturnya
Mulai dari minggu ketiga September, penjualan tiket Presale Andmesh sudah mulai terjual, pengunjung yang ingin menyaksikan langsung cukup merogoh kocek Rp100 ribu.
“Olehnya itu ini kesempatan anda, jangan sia-siakan. Bagi yang ingin memesan tiket, bisa datang langsung dihotel, “bebernya
Bagi masyarakat yang berminat hadir dalam konser tersebut, bisa langsung membeli tiket presale di Claro Kendari, M Radio, Odixy Cafe & Ziggler Caffe atau menghubungi sales representative Claro Kendari.
Saat ini, penjualan tiket presale sangat terbatas dan akan ada perubahan harga pada saat pembelian pada malam konser. Untuk pemesanan tiket bisa menghubungi CP : 0401 3111 888/ 0821 8720 7234
Laporan : Aryani fitriana
Editor : Ifal Chandra